Sekda Medison Resmi Tutup MTQ Nasional ke-40 Tingkat Kabupaten Solok Tahun 2024

More articles

Kabupaten Solok, investigasi.news โ€“ Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-40 Tingkat Kabupaten Solok resmi ditutup pada Senin, 9 Desember 2024, di Lapangan Sepak Bola Nagari Singkarak. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Medison, S.Sos., M.Si., yang mewakili Bupati Solok untuk menutup acara tersebut.

Hadir pula dalam kegiatan ini Forkopimda Kabupaten Solok, Asisten I Drs. Syahrial, MM, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok Zulkifli, S.Ag., MM, para kepala OPD, camat, wali nagari, kontingen kafilah dari 14 kecamatan, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Medison mengapresiasi pelaksanaan MTQ yang berlangsung selama tiga hari, dimulai pada Jumat, 6 Desember 2024, yang sebelumnya dibuka oleh Bupati Solok bersama Kakanwil Kemenag Sumatera Barat. Ia menekankan bahwa MTQ ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah mempererat silaturahmi dan memperdalam ilmu Al-Qur’an.

Baca Juga :  Bupati Epyradi Asda Hadiri โ€‹Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Solok

“Kegiatan ini menjadi momentum untuk memilih putra-putri terbaik, Qori dan Qoriah, yang akan mewakili Kabupaten Solok pada MTQ tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun depan. Selain itu, MTQ juga memperkuat ukhuwah Islamiyah di antara seluruh peserta, pelatih, official, dewan hakim, dan masyarakat Nagari Singkarak,” ujar Medison.

Ia juga memberikan apresiasi kepada para peserta yang berhasil meraih prestasi terbaik dan berharap mereka mempersiapkan diri untuk berlaga di tingkat provinsi. Pemerintah Kabupaten Solok pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensukseskan pelaksanaan MTQ ini.

Pengumuman Peringkat Kecamatan
Setelah sambutan dan penutupan resmi, diumumkan peringkat umum kecamatan peserta MTQ Nasional ke-40:

Baca Juga :  Ahli Waris Tukang Las Terima Santunan BPJS Ketenagakerjaan

Juara 1: Kecamatan X Koto Singkarak
Juara 2: Kecamatan Kubung
Juara 3: Kecamatan Gunung Talang
Kecamatan Lembah Gumanti
Kecamatan Hiliran Gumanti
Kecamatan Junjung Sirih
Kecamatan Tigo Lurah
Kecamatan Bukit Sundi
Kecamatan X Koto Diatas
Kecamatan Pantai Cermin
Kecamatan Payung Sekaki
Kecamatan Danau Kembar
Kecamatan IX Sungai Lasi
Kecamatan Lembang Jaya
MTQ Nasional ke-40 ini diharapkan menjadi langkah awal dalam membangun generasi Qur’ani yang berakhlak mulia dan berprestasi di Kabupaten Solok. Ns

- Advertisement -spot_img

Latest