Situbondo. Investigasi.news – Masyarakat yang tinggal di daerah-daerah terpencil nampaknya akan lebih mudah mendapatkan pelayanan kesehatan. Sebab Rumah Sakit Mitra Sehat (RSMS) Kabupaten Situbondo memiliki terobosan baru untuk membantu mereka. Yakni melalui Dokter Traveller.
Menurut Owner RSMS Situbondo, Imam Hidayat, Dokter Traveller merupakan kegiatan pengobatan keliling yang dilakukan oleh pihak Mitra Sehat. “Kita berusaha menjangkau daerah-daerah yang sulit diakses oleh tim medis ataupun transportasi. Bagaimanapun juga, masyarakat di daerah terpencil tetap layak mendapatkan pelayanan kesehatan yang baik,” terangnya.dilansir dari NarasiNews.id.
Lebih lanjut, Imam mengatakan, kegiatan perdana Dokter Traveller dilaksanakan di Desa Baderan, Kecamatan Sumbermalang. “Kita memberikan pengobatan dan vaksinasi. Baik untuk lansia ataupun masyarakat umum,” ucapnya.Minggu 21/11/21.
Tak hanya itu, tim Dokter Traveller juga melakukan penyuluhan kesehatan. Tujuannya untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat pentingnya kehidupan yang sehat.
“Kita juga memberikan sembako. Dan khusus anak-anak SD, kita memberikan edukasi dengan permainan fun game,” ungkapnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Baderan, Kapolsek, Koramil dan Kepala Puskesmas Sumbermalang. Jumlah masyarakat yang hadir dan mengikuti vaksinasi seratus orang. (Djoko).