Agam, Investigasi
Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Sumatera Barat, lakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kabupaten Agam, Kamis (8/7). Tujuan kunjungan kali ini, selain mempererat tali silahturahmi, juga untuk mendengarkan dan melihat apa yang menjadi program-program dari Pemkab Agam, sehingga DPRD Provinsi Sumbar bisa membantu dan mensukseskan program tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Komisi IV DPRD Sumbar datang ke Agam diketuai oleh Desrio Putra, dan disambut hangat oleh Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, didampingi Sekda Agam, Kepala OPD, Camat Tanjung Raya, dan lainnya, di Rumah Dinas Bupati Agam, Padang Baru Lubuk Basung.
“Kami Anggota DPRD Provinsi Sumbar, khususnya di Komisi IV, berkomitmen dan mendukung penuh apa yang menjadi program dari Pemkab Agam,” ujar Anggota Divisi IV, DPRD Provinsi Sumatera Barat, Destio Putra.
(Daji)