Dikunjungi AWR, Pelaku UMKM Agam Semakin Semangat

Jakarta, Investigasi.news – Bupati Agam Dr. Andri Warman yang biasa dipanggil AWR menyempatkan diri untuk mengunjungi UMKM Agam yang turut berpartisipasi pada ajang Discover West Sumatera 2023 di Hotel Borobudur Jakarta.

Terlihat semangat pelaku UMKM yang berada di stand Discover West Sumatra Hotel Borobudur makin menggebu setelah AWR menyambangi stand mereka.

“Kemarin bapak bupati datang, kasih support dan motivasi, semangat kami makin meningkat karena dapat perhatian dari orang nomor satu di Agam,” kata Pelaku UMKM asal Agam, Neti Sumarni.

Bahkan katanya lagi, penginapan selama mengikuti kegiatan tersebut juga ditanggung oleh Pak AWR.

“Kami bersyukur pelaku UMKM mendapat perhatian yang luar biasa dari bupati, beliau selalu support dimana pun kami buka stand,” pungkasnya.

Baca Juga :  8 Pekerja Pemasangan Tiang Kabel Indosat Tersengat Listrik, 1 Orang Meninggal

Bahkan Neti juga menyebutkan bahwa semua produk yang dibawanya dari Agam juga dibantu oleh Armada AWR Cargo secara gratis. Mc/Daji

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
3,758PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles