Virus Corona Makin Menjadi di Agam. Total Kasus 4.880 Orang

More articles

spot_img

Agam, Investigasi

Akhir-akhir ini, penyebaran virus corona semakin menjadi-jadi. Apalagi untuk Kabupaten Agam, dibuktikan, hanya dalam kurun waktu 3 pekan, terjadi lonjakan kasus terkonfirmas yang luar biasa. Hingga Sabtu malam ini, tercatat sebanyak 1.007 orang warga kabupaten Agam berada dalam penanganan medis, masing-masing 122 orang dirawat di beberapa rumah sakit dan 885 orang menjalani isolasi mandiri.

Potensi penambahan kasus positif sendiri diyakini masih sangat tinggi dibuktikan dengan data suspek sebanyak 133 orang, 6 orang probable dan 297 kontak erat yang saat ini dalam proses pemeriksaan labor.
Hingga saat ini, tercatat sebanyak 4.880 orang warga kabupaten Agam dinyatakan positif terpapar covid19, dengan rincian 3.752 orang sudah dinyatakan sembuh, 121 orang meninggal dunia dan 1.007 dalam penanganan medis.

Lonjakan kasus itu mengundang keprihatinan ketua DPRD Agam Novi Irwan yang menyebut, penambahan kasus terkonfirmasi covid19 yang beberapa pekana terakhir melonjak tajam, menjadi catatan penting bagi semua pihak untuk memaksimalkan perhatian terhadap penanangan pandemic tersebut.

Di sela acara pengukuhan MUI Kabupaten Agam kemaren di Hotel Sakura Lubuk Basung, Ketua DPRD Agam yang didampingi Hasneril, Kasubag.Humas-Protokol Sekretariat DPRD Agam itu, berharap seluruh unsur terkait melakukan evaluasi dan kajian terhadap terhadap berbagai langkah yang sudah dilakukan, termasuk menyiapkan langkah-langkah strategis untuk memutus rantai penyebaran virus corona itu.

“ Kami berharap, seluruh pihak bergerak cepat, bahkan peran masyarakat harus lebih nyata dalam mentaati protokol kesehatan, “ tegasnya.

Novi Irwan juga berharap, penanganan pasien terkonfirmasi, baik yang tengah menjalani isolasi mandiri maupun dalam perawatan medis di rumah sakit rujukan, betul-betul mendapat perhatian khusus, terutama warga yang menjalani isolasi mandiri, “ mesti ada pengawasan dan pengalaman khusus secara medis, “ harapnya.

Sementara informasi yang diperoleh Investigasi.news lonjakan kasus terkonfirmasi covid19 di kabupaten Agam saat ini, masih didominasi dari kecamatan Lubukbasung yang saat ini tercatat sebanyak 296 orang menjalani penanganan medis dan isolasi mandiri.

(Daji)

spot_img

Latest

spot_img