Wawako Solok Lepas Arakan Khatam Qur’an Masjid Nurul Hidayah

More articles

spot_img

Kota Solok, Investigasi.news-Wakil Walikota Solok Ramadhani Kirana Putra melepas arakan atau pawai ke V santri satriwati Masjid Nurul Hidaya Banda Panduang Kelurahan Tanah Garam, Minggu (05/03/2023), di halaman Kantor Camat Lubuk Sikarah.

Pada pawai khatam Al Qur’an tersebut, Wakil Walikota Solok Ramadhani Kirana Putra menghimbau orang tua untuk tidak berpuas diri dengan selesainya anak-anak belajar dan Hafizd Al Qur’an.

Menurut Dhani, Khatam Al Qur’an hanya sebagian kecil dari kewajiban seorang muslim dalam mempelajari Al Qur’an dan kandungannya serta tafsirnya.

“Ke depannya arahkan anak-anak kita untuk melanjutkan pendidikan ilmu agama dan Al Qur’an ke jenjang yang yang lebih tinggi. Tujuannya, agar anak-anak kita paham agama Islam dan memiliki ilmu agama yang bermanfaat buat masa depannya, dunia dan akhirat” pesan Dhani.

Khatam Al Qur’an ini biasa dilakukan atau digelar menjelang memasuki bukan suci Ramadhan 144 H/2023 M, yang jatuhnya pada tanggal 23 Maret 2023 nanti.

Khatam Al Qur’an merupakan sebuah tradisi dalam Islam sebagai tanda ungkapan bahagia dan syukur orang tua, pondok pesantren, langgar, surau, mushola, rumah Tahfizd, dan Masjid terhadap anak didiknya yang menyelesaikan belajar Al Qur’an dan Hafizd.(Wahyu)

spot_img

Latest

spot_img