Minggu Pertama Juni, IPH Padang Panjang Berfluktuasi Sangat Rendah

More articles

Padang Panjang, investigasi.news — Indeks Perkembangan Harga (IPH) di Kota Padang Panjang berfluktuasi sangat rendah sebesar -0,82 pada minggu pertama Juni 2024.

Hal ini disampaikan Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setdako, Putra Dewangga, S.S, M.Si usai melaksanakan Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi secara secara virtual, di Ruangan VIP Lantai II Balai Kota, Senin (10/6/2024).

“Komoditi utama yang berkontribusi untuk fluktuasi ini adalah daging ayam ras, beras, dam telur ayam ras,” ujarnya.

Sedangkan inflasi Kota Padang Panjang pada Mei 2024 mengacu pada inflasi Kota Bukittinggi, yaitu 3,83% yoy (naik dari April 3,70%). Sedangkan secara bulanan pada Mei di Padang Panjang terjadi inflasi 0,22% mtm (sama dengan Maret 0,22%).

Baca Juga :  Fery Indria Nugrah, S. H: Terkait Pengerjaan Proyek Gedung ATR/BPN, Kita Minta Aparat Hukum Tidak Diam

Pada minggu pertama Juni ini harga-harga 48 komoditi relatif stabil. Fluktuasi terjadi pada 15 komoditi. Di antaranya enam komoditi mengalami kenaikan harga, sembilan komoditas mengalami penurunan harga.

Komoditas utama yang mengalami kenaikan harga di antaranya cabai hijau naik Rp3.000 menjadi Rp.50.333/kg. Cabai merah naik Rp8.833 menjadi Rp.76,667/kg. Bawang merah naik Rp834 menjadi Rp49,834/kg.

“Khusus cabai merah erah dan hijau pada minggu pertama ini mengalami kenaikan yang cukup signifikan karena meningkatnya permintaan masyarakat menjelang Iduladha ini,” tuturnya. (shintia/kamal)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest