Gubernur Mahyeldi Dukung Pembangunan Maritim Center Sebagai Wahana Edukasi

More articles

Padang, Investigasi.news-Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) bersama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Teluk Bayur menggelar pertemuan membahas pembangunan gedung Maritim Center Muara Padang, Jumat (16/9/2022). Pada pertemuan yang dilangsungkan di Ruang Rapat Gubernuran tersebut hadir secara langsung Gubernur Sumbar, Buya Mahyeldi yang didampingi Kepala Bapedda, Medi Iswandi.

Pembentukan ruang maritim tersebut rencananya akan dijadikan sebagai sarana edukasi masyarakat, wahana maritim, food court, ruang pertemuan serbaguna, kafetaria, wahana pandang panorama Samudera Hindia, ticket counter dan dermaga kapal Mentawai Fast, Kantor Perwakilan PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Teluk Bayur serta Minimarket.

Rencananya lokasi pelabuhan muaro tersebut akan dijadikan lokasi sandar eksisting dimana kapal-kapal yang bermuatan 250 ton bisa bersandar di pelabuhan muara tersebut.

Baca Juga :  Wagub Audy Tinjau Posko Tanggap Bencana Pasaman di Tiga Titik Lokasi Gempa

“Kalau perlu kita lakukan pengerukan sungai Batang Arau, sehingga dapat memperlancar lalu lintas kapal di kawasan tersebut,” ungkap gubernur.

Selain itu Gubernur juga menyebut, manfaat lain dengan adanya maritim center, antara lain sebagai wahana edukasi para siswa TNI/POLRI tentang kemaritiman karena mereka belajar menyelam, dan sebagainya.

General Manager PT Pelindo II Teluk Bayur Nunu Husnul Khitam menjelaskan, bahwa pembangunan maritim center merupakan salah satu upaya untuk menarik minat wisatawan berkunjung ke Kota Padang.

“Bangunan maritim center nantinya akan dibangun 2,5 lantai disana nantinya akan menjadi pusat wahana edukasi untuk wisatawan mendapatkan informasi seputar dunia kemaritiman,”

Lebih lanjut ia menyebutkan berbagai manfaat kepada masyarakat di sekitar wilayah muara tersebut antara lain semakin banyak sektor usaha yang tumbuh, lingkungan sekitar jadi semakin terbuka dengan perkembangan bisnis, menambah pendapatan masyarakat, serta dapat memaksimalkan potensi ekonomi serta sumber daya yang dimilikinya. (Via/MMC)

Baca Juga :  Hari Pahlawan, Plt Gubernur Sumbar Ajak Warga Teladani Nilai Kepahlawanan dalam Kehidupan Sehari-hari

- Advertisement -spot_img

Latest