Kuda My Dream dan Subha Mutiara Hitam Stable Sawahlunto Raih Prestasi di Walikota Payakumbuh Cup

More articles

Payakumbuh, investigasi.news- Kuda My Dream dan Subha milik Mutiara Hitam Stable kota Sawahlunto meraih prestasi pada Kejuaraan pacuan kuda Walikota Payakumbuh Cup di gelanggang Kubu Gadang kota Payakumbuh, Minggu 23 Februari 2025.

Kuda My Dream MH berhasil meraih juara II di kelas AB perdana 2 tahun heat 1 jarak tempuh 800 meter. Kuda yang ditunggangi joki dengan joki R Ratu pelatih Efrizon Soni milik Tegar Panyusunan Nasution itu harus mengakui kecematan kuda Tinker Boy sebagai juara I dan untuk juara III di race berhadiah total Rp11 juta itu diduduki kuda Sir Orbit.

Kuda Subha milik Bagas Panyusunan Nasution anggota DPRD Sumbar meraih juara III di kelas bergengsi Derby Divisi 2 jarak tempuh 1.600 meter. Kuda yang ditunggangi joki dengan joki R Ratu pelatih Efrizon Soni meraih piala Bank nagari Payakumbuh dikelas berhadiah total Rp15 juta itu.

Baca Juga :  Sekolah TK Alam Talago Kota Sawahlunto Edukasi Field Trip ke BIM

” kita sangat apresiasi dengan perjuangan joki, pelatih dan groom yang sudah berusaha untuk tampil maksimal dan kedepan semoga lebih sukses lagi serta pelaksanaan kejuaraan yang baik dan lancar ” kata Bagas Panyusunan Nasution.

Apresiasi juga disampaikan owner Mutiara Hitam Stable H Jhon Reflita,SH. Prestasi untuk kota Sawahlunto ini menjadi motivasi buat kejuaraan karena akan bersaing dengan kuda – kuda terbaik lainnya.

” kedepan dan tentu sudah ada evaluasi serta harus berlatih dengan bimbingan pelatih bersama agar prestasi lebih baik kedepan” pungkasnya. (tumpak)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest