Sawahlunto, Investigasi.news – Ketua Pengkot Taekwondo Indonesia (TI) Ronald Kardinal sangat apresiasi atletnya. Apresiasi itu karena mereka telah berhasil meraih 8 medali emas, 6 Perak dan 14 medali perunggu pada Kejuaraan daerah (kejurda) Taekwondo Sumatera Barat di Kota Solok.
“ sukses ini diraih tentu berkat latihan yang sangat sungguh – sungguh oleh para atlet dibawah binaan sabam atau pelatih Metrizal, Farid dan kawan – kawan “ kata Ronald Rabu (22/12/2021)
Lebih jauh Ronald berharap para atletnya jangan hanya puas dengan prestasi ini, karena sebagian besar adalah atlet kadet serta yunior yang masih panjang dalam pembinaan menuju prestasi yang lebih tinggi kedepan.
Prestasi ini, sebutnya harus menjadi pemicu semangat dalam berlatih. Dan bagi yang belum berprestasi maksimal tentu pelatih sudah tau apa yang harus diitingkatkan.
Pelatih Taekwondo Kota Sawahlunto Metrizal mengutarakan kegembiraan terhadap prestasi yang diraih atlet binaannya dan berharap tetap semangat dalam berlatih
“ perjalanan menuju prestasi yang lebih baik mulai terbuka dan harus lebih mempersiapkan diri lagi agar bisa maksimal disetiap tingkatan dan kelas yang akan diikuti. Terkhusus dikelas junior dan senior ” pinta Metrizal
Kedelapan atlet peraih medali emas pada kejurda taekwondo di Solok,16 sampai 19 Desember 2021 ini adalah, Daffa Muchria Dinata, Cleo Vehenenza, Alif Ramadhan, Dirsha Falesia Azni, Fathan Maulana Sidik, Salwa Dwi Safitri, Fazil Arya Putra, Webi Ahmad Ahzam. Medali perak oleh Ali Syurah Alfurqon, Alkhalifi Mulantoni, Evander Ferdilla, Della Yulia Putri, Devita Wulandari dan Fadhil.
Untuk atlet Farsya Khairunnas, Deana Reihanda Arla, M Stevanda Marlis, Al Karim, Nabil Setiawan, Kasih Akhira, Vadilla Meyzian, Syifa MetrikaPutri, Khaila Sandira, Rifki Saputra, Rizki Juliandra, Zaki Alfajri, Khifa Sandira dan Reyhan Pratama medali perunggu. (T.Ab)