Wako Sawahlunto Bersama Forkopimda Kunjungi Pos Pengamanan dan Pelayanan Operasi Ketupat Singgalang

More articles

spot_img

Sawahlunto, investigasi.news-Wali Kota Sawahlunto Deri Asta bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) berkunjung dan memberikan bingkisan kepada personel yang bertugas di Pos Pengamanan dan Pelayanan Operasi Ketupat Singgalang, di Muaro Kalaban dan Lapangan Segitiga, pada Kamis 20 April 2023.

“Kita berterima kasih kepada para personel gabungan dari Polres, TNI, dan perangkat daerah terkait yang bekerja memberikan pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat khususnya di kawasan lalu lintas. Saat yang lain berlebaran bersama keluarga, para petugas kita masih menjalankan tugasnya di pos-pos ini, kita memberikan apresiasi kepada mereka,” kata Wali Kota Deri Asta.

Wujud perhatian dan dukungan kepada para petugas tersebut, Pemko Sawahlunto memberikan bantuan uang senilai tiga juta rupiah untuk setiap pos, ditambah paket bingkisan makanan dan minuman.

Kapolres Sawahlunto AKBP Purwanto Hari Subekti menyampaikan ada tiga pos Operasi Ketupat Singgalang di Sawahlunto, yakni pos pengamanan di Lintas Sumatera Muaro Kalaban, dan pos pelayanan di smpang Lapangan Segitiga dan Kawasan Kandih.

“Sementara untuk jumlah personil yang dilibatkan di Kota Sawahlunto berjumlah 400 orang terdiri dari Personil Polres, TNI, Sat Pol PP, Dishub, Dinkes, Dinas PUPR serta Organisasi Masyarakat terkait,” ujar Kapolres merinci.

Wali Kota Deri Asta melaksanakan kunjungan ke pos Operasi Ketupat Singgalang tersebut bersama Wakil Wali Kota Zohirin Sayuti, Sekretaris Daerah Ambun Kadri, Ketua DPRD Eka Wahyu, Kapolres AKBP Purwanto Hari Subekti, Danramil 01/SWL Mayor Caj (k) Tuti Handayani dan sejumlah pimpinan perangkat daerah terkait. (T.ab)

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Latest

spot_img