Bupati Dan Wakil Bupati Ikuti Rangkaian Kegiatan HUT Ke-77 PGRI Dan Hari Guru Nasional

Asahan, Investigasi.news-Bupati Asahan H. Surya, BSc dan Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos, M. Si mengikuti serangkaian kegiatan sehari bersama guru dalam rangka HUT ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2022.
Kegiatan dilaksanakan oleh PGRI Kab. Asahan di Joglo Pujakesuma Kisaran.

Kadis Pendidikan Kab.Asahan Drs. H. Supriyanto, M.Pd didampingi Ketua PGRI Kab.Asahan dan Sekretaris PGRI Kab.Asahan mengatakan, dalam rangka HUT ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2022, dimulai sejak pagi hari sampai siang hari ini.

“Maka dari itu kegiatan ini diberi nama sehari bersama guru dalam rangka HUT ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2022,” tuturnya Supriyanto.

Bupati Asahan pada bimbingan dan arahannya mengatakan 77 tahun sudah kita menyapa guru.Dalam kegiatan ini,Bupati Asahan H. Surya, BSc memberikan piagam penghargaan kepada pemenang lomba guru berdedikasi Tahun 2022.

Kegiatan berlanjut dengan pembacaan puisi oleh Bupati dan Wakil Bupati Asahan diiringi dengan hadirnya para guru yang pernah mendidik Bupati dan Wakil Bupati Asahan pada saat duduk dibangku sekolah.

Diakhir kegiatan Keluarga besar Dinas Pendidikan memberikan bingkisan kepada Ketua TP PKK,Ketua I Bidang Pembinaan
Karekater Keluarga TP PKK Kab. Asahan dan Ketua DWP.
(DR)

IKLAN HPN

Related Articles

Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan

Latest Articles