Posyandu Sebagai Wadah Memantau Kesehatan Ibu, Balita, Remaja dan Lansia Dengan Baik

More articles

spot_img

Asahan, Investigasi.news-Posyandu Sebagai Wadah Memantau Kesehatan Ibu, Balita, Remaja dan Lansia Dengan Baik
Ini disampaikan Buwono Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat mewakili Bupati Asahan, dalam kegiatan kunjungan Tim evaluasi Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Sumatera Utara (Sumut) di Desa Rahuning Kecamatan Rahuning, (14/4).

Yang dihadiri Wakil Ketua TP-PKK
Kabupaten Asahan, Kadis PMD, Sekretaris TP-PKK Kabupaten Asahan, Camat Rahuning, Kepala Desa Rahuning, Tim Evaluasi beserta rombongan dan para tamu undangan lainnya Buwono mengatakan pembinaan posyandu yang baik merupakan salah satu upaya membantu mensukseskan program Provinsi Sumatera Utara maupun
Kabupaten Asahan, masyarakat dapat merasakan manfaat dari Posyandu sebagai wadah memantau kesehatan ibu, Balita, Remaja dan Lansia dengan baik.

Oleh Retno Sari Dewi mewakili Ketua Tim Evaluasi Provinsi Sumatera Utara sangat mengapresiasi Pemkab Asahan yang telah mendukung berbagai kegiatan dari TP PKK sehingga dapat terlaksana dengan baik.
Retno juga menyampaikan, persaingan untuk menjadi yang terbaik adalah suatu tantangan yang menarik.
(Ss)

spot_img

Latest

spot_img