Lomba Festival Tabuh Bedug Meriahkan Malam Takbiran Idul Fitri 1444 H

More articles

spot_img
Jepara, investigasi.news – Kepala desa Daren yang juga ketua Papdesi Kabupaten Jepara H. Edy Khumaidi Muhtar menghadiri Gema Takbir sekaligus sebagai ketua Tim rombongan musik Beduk Daren Joko Tarub yang akan mengikuti lomba Festival Tabuh Bedug Idul Fitri 1444 H Kabupaten Jepara Tahun 2023, di Alun Alun 1 Jepara, Jumat (21/4/2023) malam.

Acara malam 1 Syawal 1444 H dan Lomba Festival Tabuh Bedug Kabupaten Jepara Tahun 2023, dibuka oleh Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta, tampak hadir pada acara tersebut Kapolres Jepara AKBP Warsono dan Komandan Kodim 0719 Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq, sejumlah pimpinan perangkat daerah terkait dan para undangan lainnya.

Petinggi desa Daren mengatakan lomba tabuh bedug selain sebagai bentuk syiar dan dakwah islamiah, Lomba Tabuh bedug juga sebagai bentuk penyambutan Hari Kemenangan. Selain itu juga sebagai upaya mendongkrak kreativitas seni dan lantunan takbir.

Selain itu Lomba tabuh Bedug sekaligus juga sebagai upaya memeriahkan malam Takbiran. “Lomba Bedug sekaligus juga sebagai upaya pengalihan massa, sehingga kondisi di jalanan bisa lebih tertib. Untuk itu pada tahun ini takbir keliling ditiadakan”, ungkap Edy Khumaedi.

Lebih lanjut disampaikan Edy, Lomba bedug diikuti oleh perwakilan dari 14 kecamatan, dengan jumlah per regu masing-masing 10 orang. Adapun kriteria penilaian mencakup aspek kreativitas, penampilan , kekompakan atau kebersamaan,lagu serta lafal.

Penampilan peserta akan dinilai oleh tim juri yang beranggotakan 3 orang yakni dari Dinas Dikpora, Dinas Parbud, dan Kemenag. Bagi pemenang I akan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 3 juta, juara II Rp 2 juta, juara III mendapatkan Rp 1,5 juta rupiah , dan juara harapan 1 sampai dengan harapan 3 masing-masing sebesar Rp. 500 ribu rupiah. selain itu mereka juga akan mendapatkan piala tetap dari Bupati. Terang Edy Khumaidi.

Dari hasil akhir lomba telah di umumkan pemenang lomba festival tabuh beduk oleh Tim yuri “juara 1 dari kecamatan Pecangaan, juara 2 Kecamatan Kalinyamatan, juara 3 kecamatan Tahunan, sedangkan juara harapan 1 sampai dengan harapan 3 yaitu dari kecamatan Pakis Aji, Kecamatan Kembang, kecamatan Nalusari,” kata Edy.

Lebih lanjut, Kepala Desa Daren mengucapkan selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H. “Minal Aidin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Bathin,” tutup Edy

(Petrus)

spot_img

Latest

spot_img