Tak Berpengunjung, Pedagang Pasar Rakyat Jabar Juara Mengeluh

Sukabumi, Investasi.news – Pasar Rakyat Jabar Juara yang terletak di Kelurahan Lembursitu Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi sepi dari pengunjung tidak ada sama sekali pada kamis, (2/10/2023).

Pedagang penjual Pasar Rakyat Jabar Juara Keluhkan Kondisi pasar yang sangat sepi pengunjung dan juga satu persatu pedagang disini memilih untuk berjualan ditempat lain.

“Saya disini sudah hampir dua tahun bukan waktu yang sebentar, tapi sampai dengan saat ini mana atuh pembelinya. Ini mah bukan nya tambah rame pasarnya malah tambah sepi dan juga para pedagang disini tinggal hanya beberapa orang saja,” ucapnya.

Lanjutnya, “satu persatu pedagang disini berpindah ketempat lain, disini mah bukan menghasilkan, malahan uang yang dibawa dari rumah habis”.

Baca Juga :  Ketua DPRD Jepara Haizul Ma'arif, SH Hadiri Multi Stakeholder Forum 2023

“Saya minta kepada dinas terkait jangan diam harus memikirkan bagaimana caranya pasar ini bisa ramai kaya pasar-pasar lain pada umumnya”.

Pembangun pasar Rakyat Jabar Juara memakan biaya tidak sedikit, sangat disayangkan, dari pihak pemerintah tidak ada upaya untuk bisa meramaikan dan mengembangkan pasar tersebut.

YM 40 th menuturkan. “Padahal pasar ini dibangun memakai dana Banprop yang nilainya 10 miliar, jumlah yang sangat fantastik, ketika gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan pasar ini dia menyebutkan bahwa pembangunan pasar ini biayanya 10 Miliar, wowww luar biasa kan,” tegasnya.

Gubernur Jawa Barat dan juga Walikota Sukabumi harus bertanggung jawab atas kondisi pasar ini,”Rakyat menjerit Pembangunan pasar Ini memakai uang rakyat yang dibayarkan dari pajak jangan kau hambur – hamburkan.” Tegasnya

Baca Juga :  Forum Diskusi Interaktif Dan Gabungan Wartawan Indonesia Gelar Rembuk Awal Tahun

Reporter: Syaefulloh

Related Articles

Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan
Iklan

Latest Articles

Iklan
Iklan