Labuan Bajo, Investigasi.news – Wakil Presiden Republik Indonesia yang didampingi Ibu Wury Ma’ruf Amin bersama rombongan tiba di Bandara Komodo sekitar pukul 09.47 WITA Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara TimurTimur, Senin(14/3/2022).
Kunjungan kerja tersebut guna untuk membuka The 2nd Asia Internasional Water Week(AIWW) tahun 2022 bertempat di Hotel Merourah Komodo Labuan Bajo untuk hari pertama.
Usai membuka acara tersebut, Wakil Kepala Negara langsung menerima kunjungan kehormatan Menteri Lingkungan Hidup Korea Selatan Han Jeoung-ae dan Sekretaris Jenderal ke-8 Perserikatan Bangsa-Bangsa(PBB) Ban Kim-Moon.
Selanjut, pada senin siang , Ma’ruf Amin dijadwalkan memimpin rapat Mall Pelayanan Publik di Kantor Bupati Manggarai Barat. Lalu pada sore harinya, beliau akan meninjau UMKM di Puncak WaringinWaringin/Batu Cermin.
Pada Selasa besok, Wapres Ma’ruf Amin akan berkunjung di dua tempat objek wisata di Labuan BajoBajo, yakni Kampung Air dan Dermaga Labuan Bajo guna untuk meninjau potensi wisata di dua tempat tersebut.
Dalam kunjungan ini, Wapres Ma’ruf didampingi sejumlah Menteri,yakni Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo, dan Kepala Sekretariat Wakil Presiden Ahmad Erani Yustika.
Untuk diketahui, Ma’ruf bersama rombongan dijadwalkan kembali ke Jakarta pada Selasa siang pukul 13.30 WITA. K