Pulang Pisau, investigasi.news– Bupati Pulang Pisau, H. Ahmad Rifai’i, menerima audiensi dari Yayasan Batang Danum Kasih Borneo (BDKB) River of Love, pada Kamis (24/4/2025) di ruang kerjanya.
Dalam pertemuan tersebut, perwakilan Yayasan BDKB memaparkan sejumlah program sosial dan lingkungan yang akan dijalankan di wilayah Pulang Pisau. Salah satu fokus utama yayasan ini adalah pelestarian sungai serta pemberdayaan masyarakat lokal melalui bidang pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi berbasis komunitas.
Bupati Ahmad Rifai’i menyambut baik inisiatif tersebut dan menyatakan dukungan penuh terhadap program-program yang diusung Yayasan BDKB. Ia berharap sinergi antara pemerintah daerah dan lembaga swadaya masyarakat seperti BDKB dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya dalam menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesejahteraan warga.
“Kami sangat terbuka terhadap program-program yang membawa kebaikan untuk masyarakat Pulang Pisau. Kolaborasi seperti ini penting untuk mempercepat pembangunan yang berkelanjutan,” ujar Bupati Ahmad Rifai’i.
Zulmi