Iklan bank Jatim

Puluhan Hektare Lahan di Tanggamus Lampung Terbakar, Pemkab Berlakukan Tanggap Darurat Bencana

More articles

Tanggamus, Investigasi.News – Kebakaran lahan terjadi di sejumlah pekon, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus, Lampung. Hingga sekitar pukul 02.00 WIB, Rabu 18 Oktober 2023, masih terpantau beberapa titik api.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanggamus, Hamid Heriansyah Lubis menerangkan, lahan yang terbakar tersebut berada di Pekon Gunung Kasih, Pedukuhan Sukamarnah dengan luas sekitar 70 hektare.

Terdiri dari lahan yang ditanami kayu Jambin sekitar 50 hektare dan tanaman kakao lebih kurang 20 hektare. Pemkab Berlakukan Tanggap Darurat Bencana Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Tanggamus Hamid Heriansyah Lubis meninjau langsung puluhan hektare lahan terbakar di Kecamatan Pugung, Selasa malam, 17 Oktober 2023.

Hingga sekitar pukul 02.00 WIB, Rabu 18 Oktober 2023, masih terpantau beberapa titik api.

Baca Juga :  Kepala Bappeda Lampung Mulyadi Irsan Dilantik Jadi PJ Bupati Tanggamus

Terdiri dari lahan yang ditanami kayu Jambin sekitar 50 hektare dan tanaman kakao lebih kurang 20 hektare.

Kebakaran tersebut sudah terjadi tujuh hari dan sampai dengan malam ini kondisi masih terbakar. Ada sekitar lima hektare lahan kayu sengon yang hangus.

Di Pekon Gunung Tiga, lahan seluas 10 hektare milik perusahaan Surya Lampung terbakar. Wilayah ini ditanami Albasia dan bibit kayu putih yang baru tanam.

Selanjutnya di Pekon Banjar Agung Ilir. Terjadi kebakaran lahan kebun karet seluas 0,5 hektare. “Sampai dengan saat ini luas lahan yang terbakar 85,5 hektare,” terang Hamid H. Lubis saat dikonfirmasi, Rabu 18 Oktober 2023.

Hamid Heriansyah Lubis yang juga Sekkab Tanggamus melanjutkan, saat ini ditetapkan darurat bencana kebakaran. “Telah ditentukan tiga hari tanggap darurat bencana. Posko di Balai Pekon Gunung Kasih,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Hadiri Serah Terima Bendera Kirab Pemilu 2024

Koordinasi juga telah dilakukan ke BPBD Provinsi Lampung dan Korhutla.Pagi ini sudah diminta tambahan bantuan empat unit armada pemadam kebakaran.

Masyarakat mulai pagi ini melakukan gotong royong pemadaman menggunakan tangki sprayer secara bergantian. “BPBD Tanggamus tentukan piket di posko,” pungkasnya.

Terpisah, Kepala Badan Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanggamus Ediyan M. Toha mengatakan, pagi ini sekitar pukul 08.00 WIB pihaknya akan menggelar rapat di lokasi dengan para pihak terkait.

Ini dilakukan untuk menentukan langkah langkah selanjutnya terkait pemadaman api dan agar tidak merembet ke pemukiman penduduk.

Sebelumnya kebakaran lahan belukar terjadi di Dusun Gunung Batu, Desa Tanjung Kemala, Kecamatan Pugung, Tanggamus, pada Jumat 22 September 2023.

Baca Juga :  Bupati Hj. Dewi Hanjani Lantik Sejumlah Pegawai di Lingkup Pemerintahan Tanggamus

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIB di lahan PT Pola Marmer Kencana milik Sumarno. Saat itu ia melihat titik api di bagian bawah lokasi.

Api cepat menjalar ke bagian lain lahan tersebut. Warga berusaha melakukan pemadaman dengan membatasi api, menggunakan alat-alat seadanya.

(DEDi)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest