Bukittinggi, Investigasi.news – Tongkat komando kepemimpinan di Polresta Padang resmi berganti. AKBP Apri Wibowo, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolresta Bukittinggi, kini dipercaya mengemban tugas sebagai Kapolresta Padang, menggantikan Kombes Pol Ferry Harahap. Pergantian ini merupakan bagian dari rotasi jabatan yang dilakukan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, sebagaimana tertuang dalam Surat Telegram Kapolri bernomor ST/489-III/KEP/2025 tertanggal 12 Maret 2025.
Sementara itu, Kombes Pol Ferry Harahap mendapatkan amanah baru sebagai Kepala Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Nusa Tenggara Timur (NTT). Adapun posisi Wakapolresta Bukittinggi yang ditinggalkan AKBP Apri Wibowo kini diisi oleh AKBP Bagus Ikhwan Christian, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Dharmasraya.
Kepala Bidang Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulistyawan, membenarkan adanya rotasi ini dan menegaskan bahwa mutasi di lingkungan Polri merupakan bagian dari upaya peningkatan profesionalisme dan penyegaran organisasi.
“Iya, ada mutasi terbaru di tubuh Polri, termasuk pergantian beberapa Kapolres di Sumbar,” ujar Dwi Sulistyawan.
Senada dengan itu, Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Sandi Nugroho, menambahkan bahwa rotasi ini bertujuan untuk memberikan pengalaman baru bagi para perwira serta mendorong peningkatan kinerja dalam pelayanan kepada masyarakat.
“Selain sebagai bentuk penyegaran, mutasi juga bagian dari pembinaan karier agar anggota Polri semakin profesional dalam menjalankan tugas,” jelas Irjen Pol Sandi Nugroho.
Dengan kepemimpinan baru di Polresta Padang, diharapkan AKBP Apri Wibowo dapat membawa semangat perubahan dan peningkatan pelayanan kepolisian kepada masyarakat. Sebagai sosok yang sudah berpengalaman di wilayah Sumatera Barat, ia dinilai memiliki pemahaman yang baik tentang kondisi keamanan dan ketertiban di Padang.
Perubahan kepemimpinan ini diharapkan semakin memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta menciptakan lingkungan yang kondusif di Kota Padang.
Mebri