Sambut HUT ke-79 TNI, Kodim 0718/Pati Gelar Aksi Bersih Pantai di Bulumanis

More articles

Pati, Investigasi.news – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 0718/Pati mengadakan aksi sosial dengan menggelar kegiatan bersih pantai di pesisir Desa Bulumanis, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Acara yang digelar pada Jumat (27/09/2024) ini melibatkan 350 peserta dari berbagai elemen, seperti TNI, Polri, Satpol PP, Hipakad, FKPPI, komunitas Pasopati Margoyoso, komunitas Sokopati, komunitas Mastana, WCD Pati, serta pelajar dan warga setempat.

Dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0718/Pati, Letkol Inf Jon Young Saragi, S.Sos, aksi bersih pantai ini bertujuan tidak hanya untuk mengurangi sampah di pesisir, tetapi juga menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.

Baca Juga :  Kapolda Jatim Resmikan Shooting House, Mobil Mommand Center dan Tower Brimob

“Pertama-tama, mari kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberi kita kesehatan untuk bisa berkumpul di sini,” kata Dandim dalam sambutannya. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. “Sampah di pantai bukan hanya merusak keindahan, tetapi juga mengancam kelestarian laut dan kesehatan kita.”

Dalam kegiatan ini, Dandim berharap aksi bersih pantai dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat setempat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan. “Dengan semangat gotong-royong seperti ini, kita dapat saling bahu-membahu menjaga keindahan alam yang telah dianugerahkan Tuhan,” tambahnya.

Kegiatan bersih pantai di Bulumanis ini sekaligus menjadi salah satu bentuk kontribusi nyata TNI dalam memperingati HUT ke-79, dengan mengedepankan kepedulian terhadap lingkungan hidup. Dandim menegaskan bahwa semangat gotong-royong yang terwujud dalam aksi ini diharapkan dapat terus berlanjut, tidak hanya pada peringatan hari besar, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga :  Satgultor TNI Lumpuhkan 15 Teroris di Bandara Soetta

Kegiatan ini mendapat apresiasi luas dari masyarakat setempat yang turut terlibat dalam menjaga kebersihan pantai. Kodim 0718/Pati sukses mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat Kabupaten Pati melalui aksi sosial yang bermanfaat ini, sekaligus memperlihatkan bahwa keberadaan TNI tidak hanya untuk menjaga kedaulatan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat.

Arif

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest