Untuk meningkatkan wawasan yang dimilikinya, serta demi kelancarannya dalam mengimplementasikan tugas dan fungsinya ditengah masyarakat, seluruh TP-PKK beserta kadernya, diberikan bimbingan teknis (Teknis).
Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan Kompetensi tersebut, dibuka oleh wakil walikota Solok, Dr Ramadhani Kirana Putra, Jumat, 15 Oktober 2021, dikediaman resmi orang nomor dua dikota tersebut.
Turut hadi dalam pembukaan itu, kepala dinas Pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak pemerintah Solok, Delfianto, serta wakil ketua TP PKK Provinsi Sumatera Barat, dr. Fitria Amalia Audy, Sp.KK, M.Kes.
Dalam paparan yang disampaikannya, Ramdhani mengharapkan, Bintek yang dilaksanakan itu, nantinya dapat meningkatkan kinerja TP PKK kota Solok berserta kadernya, dalam keikut sertaannya mengayomi masyarakat daerah setempat.
Berdasarkan dari pada itu, seluruh peserta harus mengikuti kegiatan dengan baik dan serius, ungkap wakil walikota Solok.
Disela kesempatannya itu, Ramadhani Kirana Putra juga mengakui peranan yang telah yang implementasikan oleh TP PKK kota Solok dan kadernya, dan dijatakannya, 10 Program pokok PKK dapat dijalankan dengan maksimal.
Dan selain itu, wakil walikota Solok juga mengapresiasi TP-PKK atas keikut sertaannya dalam penanganan virus Corona, baik dilakukan sebagai edukator maupun sebagai motifator yang berbentuk dukungan atas kebijakan perintah daerah.
Dari data yang dirangkum media ini, Bimtek untuk TP-PKK kota Solok beserta kadernya, akan dilansungkan selama tiga hari, yakni dimulai pada Jumat, 15 Oktober 2021, sementara ketua PKK kota Solok sebagai pelaksana kegiatan mendatangkan Nara sumber dari TP-PKK provinsi Sumatera Barat.
(Gia)