Waduh Oknum PPK Sanana Utara Diduga Tidak Netral, Ikut Komentari Bakal Calon Bupati Sula Di Medsos

Baca Juga

Malut, Investigasi.newsSikap tidak bijak ditunjukkan oknum anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK di Sanana Utara, pasalnya meski tahapan Pilkada sementara sedang berjalan oknum PPK berinisial (KW) menunjukkan sikap tidak netral dengan tidak bijak mengomentari miring salah satu bakal calon Bupati Kab. Kepulauan Sula.

Seperti yang di-posting oleh akun Angkasa Biru group Facebook Dad Hia Ted Sua, dimana akun tersebut mempertanyakan akun KW (inisial) yang dituding sebagai anggota PPK Sanana Utara.

”Ini adalah salah satu anggota PPK Kecamatan Sanana Utara yang memberikan komentar terhadap postingan Politik. (Kaka Weu)

Bukannya sebagai penyelenggara pemilu harus netral. KPU Kemana masa anggota PPKnya seperti ini.

Kalau penyelenggara tidak netral seperti ini bagaimana dengan Pilkadanya nanti”, tulis akun Angkasa Biru.

Pada tangkapan layar yang dikantongi media ini, nampak akun (KW) menulis:

”(menjawab AS) alangkah baiknya harus beragama Islam…jangan nap fota (disertai dengan emoji senyum 3x)”.

Kemudian akun (KW) juga menulis komentar:

”Masjid Pohea, Jembatan Kali Baleha, masih banyak yang gagal kong HT mau lihat dengan cara apa lagi. Stop kasih Bafoya orang Sula”, tulisnya.

Risman Buamona Ketua KPU Sula, ketika dihubungi media ini mengatakan.

”KPU akan memanggil yang bersangkutan untuk klarifikasi”, ujar Risman (9/6).

Sementara itu sebelumnya masalah ini juga disoroti oleh Ramli K. Yacub, manager Pemantauan Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR), sayangnya KW yang coba dihubungi investigasi, belum memberikan keterangan apapun.

( RL )

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest

More articles