Iklan bank Jatim

Hadiri Rapat Pleno Pemilu, Ketua DPRD Agam Apresiasi Semua Pihak

More articles

Agam, Investigasi.news – Pada tanggal 29 Februari, Ketua DPRD Kabupaten Agam, Dr. Novi Irwan, bersama sejumlah tokoh penting lainnya, menghadiri acara rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara Pemilihan Umum 2024 di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam.

Acara tersebut dibuka oleh Ketua KPU Agam, Herman Susilo, dan turut dihadiri oleh Bupati Agam yang diwakili oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Rahman, serta beberapa tokoh penting lainnya seperti Ketua Bawaslu Agam, Sekretaris KPU Sumbar, dan sejumlah Forkopimda Plus.

Proses rekapitulasi tersebut melibatkan perhitungan suara untuk Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPR RI, Anggota DPD RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten.

Setelah proses pemilu berlangsung, Ketua DPRD Agam, Dr. Novi Irwan, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk memastikan kelancaran dan kondusifnya pemilu hingga hari ini. Dalam pernyataannya kepada media, Dr. Novi Irwan menyatakan harapannya untuk tetap menjalin kerjasama yang baik antar stakeholder dalam mengawal agenda demokrasi di Kabupaten Agam, agar ke depannya pemilu dapat terus berjalan dengan aman dan kondusif.

Baca Juga :  Dukung Program Pemerintah, Ketua DPRD Agam Harapkan Seluruh Masyarakat Untuk Vaksin

Daji

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest