Iklan bank Jatim

Pertamax Turun Harga, Pengusaha Pertashop Sambut Positif

More articles

Padang, Investigasi.News – Pemerintah kembali menurunkan harga BBM jenis Ron 92 (Pertamax) per 1 Oktober 2024. Penurunan kali ini cukup signifikan, dari Rp 13.250 menjadi Rp 12.550 per liter, atau sekitar 13 persen dibandingkan periode September 2024.

Azib Fattah Mandala Putra, pemilik Pertashop 1P.261.364 di Jorong Pasanehan, Kanagarian Canduang, Kabupaten Agam, menyambut baik kebijakan ini. “Kami berharap penurunan harga ini berdampak positif pada penjualan di Pertashop,” ujar Azib.

Menurutnya, kebijakan ini menipiskan perbedaan harga antara Pertamax dan Pertalite, yang bisa mendorong konsumen beralih ke BBM dengan kualitas lebih baik. “Terlebih, mulai Oktober 2024, Pertamina juga akan mulai mengendalikan distribusi BBM bersubsidi, jadi peluang migrasi ke Pertamax makin besar,” tambah Azib.

Baca Juga :  Pj Wako Andree Algamar Pastikan Kualitas LPG 3 Kg di Padang

**Pelayanan Hingga Larut Malam**

Pertashop milik Azib yang terletak di jalur strategis Padang Panjang – Bukittinggi – Payakumbuh ini beroperasi dari pukul 07.00 hingga 23.30 WIB. “Dengan lokasi strategis dan arus lalu lintas yang padat, kami siap melayani konsumen hingga malam hari,” ujar Azib.

**Apresiasi Asosiasi Pertashop**

Ketua Asosiasi Pertashop Sumbar Bersatu, Ramadanur, juga menyambut positif penyesuaian harga ini. Menurutnya, semakin kecil selisih harga antara Pertalite dan Pertamax, semakin besar peluang Pertashop meningkatkan penjualan. “Kami optimis ratusan Pertashop di Sumbar bisa bangkit dengan kebijakan ini,” ujar Ramadanur.

Sales Area Manager PT Pertamina Patra Niaga Padang, Narotama Aulia Farzi, menyatakan bahwa penurunan harga BBM Ron 92 adalah komitmen pemerintah sesuai regulasi yang berlaku. Ia juga menjelaskan bahwa harga Pertamax di SPBU dan Pertashop berbeda. “Di SPBU, harga Pertamax Rp 12.650 per liter, sedangkan di Pertashop hanya Rp 12.550 per liter,” jelasnya.

Baca Juga :  Pj Wali Kota Padang Dorong RSUD dr. Rasidin untuk Lebih Unggul, Fokus pada Inovasi dan Kebersihan

Penurunan harga ini mulai berlaku efektif sejak pukul 00.00 WIB, 1 Oktober 2024.

(Tim Investigasi)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest