Indonesia Dance Festival, Program Lawatari Padang Panjang Dimulai

More articles

Padang panjang, investigasi.news – Indonesia Dance Festival (IDF) gelar pameran berupa pertunjukan yang dikemas dalam program Lawatari Padang panjang, program yang digagas oleh Indonesia Dance Festival itu digelar selama dua hari dimulai sejak tanggal 6 hingga 7 Desember ini bertempat di prodi tari, Institut Seni Indonesia (ISI) Kota Padang Panjang, Propinsi Sumatra Barat.

Ratri Anindyati selaku pembicara, dari Austria yang bergabung dalam konference press secara zoom mengapresiasi atas terselenggaranya program IDF yang akhirnya menjadi kegiatan yang dinamakan dengan Lawatari Padang panjang.

“Pertama saya berterimakasih atas terselenggaranya program IDF yang langsung dilakukan kegiatan Lawatari Padang panjang, tentunya kepada Rektor ISI saya mengapresiasi sekali atas terselenggaranya kegiatan Lawatari Padang panjang selama dua hari di kampus ISI.

Baca Juga :  Wawako Asrul Apresiasi Wisuda Tahfidz di SMAN 1

Ratri sendiri mengungkapkan program IDF ini sudah dilakukan di beberapa Kota di Indonesia, diantaranya Dyogyakarta, Surabaya dan Jakarta

“Tentunya dengan melihat kegiatan seni ini, kita mengharapkan dukungan besar dari Pemerintah sehingga kehadiran seni, atau karya bangsa jelas dan bisa berkelangsungan hingga nanti” pintanya dari negara eropa Austria Rabu (06/12) sore.

Rektor ISI Padang Panjang Dr. Febri yuliko, S.ag,M.hum menyambut baik terselenggaranya program IDF dengan kegiatan Lawatari Padang panjang.

“Saya tentunya sangat mendukung program IDF ini yang tengah berlangsung dengan kegiatan Lawatari Padang panjang. Harapan kita nanti bagaimana pemerintah memberikan perhatian maupun dukungan kepada komunitas seni sehingga bagi kita dunia pendidikan akan lebih terpacu lagi untuk mengembangkan seni dan budaya bangsa” katanya. Km

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest