Pasbar, Investigasi.news- Wartawan siap kawal DPRD Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) dalam melakukan pengawasan terhadap kinerja Pemkab sesuai dengan visi misi Bupati yang telah dituangkan dalam Program kerja Pemerintahan.
Hal tersebut terungkap saat hampir puluhan wartawan Insan Pers media cetak, elektronik, dan Online se Pasaman Barat pada Senin siangย (24/01/2022) hadir di Ruangan Sidang Bamus DPRD Pasbar berdasarkan adanya undangan dari Pimpinan DPRD Pasbar.
Menurut H. Erianto, SE Ketua DPRD Pasbar, undangan tersebut merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan jalinan silaturahmi dan kerjasama pihaknya dengan seluruh Insan Pers, terutama dalam ikut bersama memantau jalannya kinerja di Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat ke depan.
Menurutnya, selama ini pers sebagai unsur penting dalam mengumpulkan, menyebarkan informasi serta 1 pemahaman yang objektif kepada masyarakat terhadap kinerja pemerintahan juga sebagai corong peristiwa yang terjadi di sekitar tentu memiliki keberagaman.
Maka berdasarkan hal tersebutlah ia bersama pimpinan DPRD Pasbar lainnya mengundang rekan-rekan insan pers untuk hadir selainย menjalin silaturahmi juga berdiskusi bersama tentang perkembangan yang ada di Kabupaten Pasbar ini.
Hadir dalam kesempatan juga hadir Wakil Ketua DPRD Pasbar, Endra Yama Putra dan Ketua Komisi III, Drs. H. Baharuddin R. MM, Syafridal, Erefriwan serta beberapa anggota DPRD yang didampingi oleh Sekwan, Dasril beserta kabag humas DPRD Pasbar, Zulfadli.
Dalam diskusi siang itu, ketua DPRD, Eriyanto mengatakan dirinya bukan siapa-siapa, tanpa adanya dukungan dan bantuan dari kawan-kawan insan pers yang ia anggap sudah sebagai keluarga sendiri.
โMungkin saya belum bisa jadi seperti ini, bila tidak ada support dan masukan dari kawan-kawan Insan Pers,โ Ucapnya. Yusri