Iklan bank Jatim

PKK Singosari Berperan Penting dalam Pembangunan dan Pengentasan Stunting

More articles

Kabupaten Malang, Investigasi.news – Pelaksana Tugas (Plt) Camat Singosari, Wellem, menekankan pentingnya peran PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) dalam pembangunan masyarakat. Melalui PKK, peran perempuan di Singosari terus ditingkatkan untuk mencapai kesejahteraan keluarga yang harmonis dan mandiri.

“PKK membantu menumbuhkembangkan potensi perempuan dalam pembangunan. Keterlibatan mereka penting, terutama dalam menjaga keluarga yang harmonis dan sejahtera,” ujar Wellem usai menghadiri pertemuan rutin PKK se-Kecamatan Singosari pada Rabu, 25 September 2024.

Wellem juga menekankan pentingnya inovasi di kalangan perempuan Singosari dalam mendukung pemberdayaan masyarakat. Singosari, yang saat ini menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pariwisata, berpotensi menjadi tujuan wisata utama. “Jangan hanya menjadi penonton, masyarakat harus menjadi pelaku utama. Dengan berbagai destinasi wisata baru, seperti Pentungan Sari di Desa Toyomarto dan Kampung Ice Cream di Desa Taman Harjo, peran PKK menjadi krusial dalam menjaga lingkungan tetap aman dan nyaman,” tegasnya.

Baca Juga :  Kades Kemiri Kembangkan Usaha Ternak Kenari: Dari Hobi hingga Peluang Ekonomi

Selain itu, Wellem menyoroti peran aktif PKK dalam mendukung program pemerintah, termasuk penanganan stunting. Ia menjelaskan bahwa upaya untuk menekan angka stunting di Singosari dilakukan melalui Tim Percepatan Penurunan Stunting yang telah menjalankan berbagai aksi nyata. “Ini sesuai dengan Perpres No. 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting. Kita fokus pada langkah-langkah konkret di lapangan,” tambahnya.

Lebih jauh, Wellem juga menjabarkan tentang peran PKK dalam mendukung pencapaian SDGs (Sustainable Development Goals). Dari pengentasan kemiskinan hingga penanganan perubahan iklim, PKK di Singosari diarahkan untuk berkontribusi dalam mencapai 17 tujuan SDGs.

“PKK memiliki andil besar dalam mencapai visi Malang Makmur, terutama dalam program-program prioritas yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.

Baca Juga :  Muscab Ke 8 MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Malang Dibuka

Guh

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest