Medan Belawan, investigasi.news – Di hari ketiga puasa Ramadhan 1445 H, Pengurus Karang Taruna Kecamatan Medan Belawan bersama Relawan Wak Young bagikan ratusan takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di Jalan Stasiun Kelurahan Belawan l Kecamatan Medan Belawan, Kamis (15/3/2024) sore.
Ketua Karang Taruna Belawan Abdul Rahman (Akrab disapa Atan-red) di dampingi Kordinator Relawan Wak Young, Teuku Ahmad Saman mengatakan, pembagian takjil yang dilaksanakan Karang Taruna Belawan dan Relawan Wak Young merupakan bentuk kepedulian, sekaligus membantu dan meringankan masyarakat ketika berbuka puasa.
” Karang Taruna merupakan salah satu organisasi masyarakat yang ada di Kecamatan Medan Belawan. Salahsatu program kerja kita selama bulan suci ramadhan dengan melaksanakan kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat yang berpuasa. Untuk Ramadhan kali ini, kita Karang Taruna berkolaborasi dengan Relawan Wak Young”, ucap Abdul Rahman yang diaminkan Teuku Ahmad Saman.
Semoga, lanjut Abdul Rahman, dengan adanya pembagian takjil tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat khususnya masyarakat Belawan yang sedang menjalankan ibadah puasa.
“Dengan adanyร takjil yang kami bagikan ini, setidaknya dapat menambah menu untuk buka puasa dan dapat dinikmati bagi masyarakat yang sedang dalam perjalanan,” kata Abdul Rahman.
Sementara Teuku Ahmad Saman menjelaskan, sebelum memasuki bulan suci Ramadhan 1445 H Relawan Wak Young bersama Karang Taruna Belawan dan DPC HNSI Kota telah melaksanakan kegiatan sosial di kawasan Kota Datar Kecamatan Hamparan Perak, di Jalan Ileng dan di Kelurahan Belawan Sicanang.
” Kami atas nama Relawan Wak Young dan Karang Taruna mengucapkan terima kasih kepada donatur, yang peduli dengan masyarakat”, kata Teuku Ahmad Saman.
Sementara itu pengendara sepeda motor, Rosmawati berterima kasih kepada Karang Taruna dan Relawan Wak Young yang telah memberikan takjil kepada dirinya.
“Karena saya telah mendapatkan pembagian takjil, maka sesampainya di rumah saya tidak perlu lagi membuat menu bukaan puasa. Semoga Karang Taruna dan Relawan Wak Young terus berbuat kebaikan untuk masyarakat Belawan”, cetus Rosmawati. (Man).