Bupati Pulang Pisau Silaturahmi dan Tinjauan Dinas Pertanian

Baca Juga

Pulang Pisau, Investigasi.news– Bupati Pulang Pisau, H. Ahmad Rifa’i, S.Kom., melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus peninjauan ke Dinas Pertanian Kabupaten Pulang Pisau pada Rabu, 16 April 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan jajaran pemerintah daerah, khususnya Dinas Pertanian, dalam menyongsong program-program strategis dari pemerintah pusat.

Dalam wawancaranya, Bupati Ahmad Rifa’i menyampaikan bahwa kunjungan ini dilakukan untuk melihat langsung kesiapan pegawai dan infrastruktur pendukung di sektor pertanian.

“Hari ini kami datang ke Dinas Pertanian untuk mengecek kesiapan pegawai. Alhamdulillah, kepala dinas berada di tempat. Tujuan kami adalah memastikan kesiapan pemerintah daerah melalui Dinas Pertanian dalam menyambut dan menjalankan program-program dari pemerintah pusat,” ujarnya.

Salah satu program nasional yang menjadi perhatian saat ini adalah ketahanan pangan dan pencetakan sawah rakyat. Kabupaten Pulang Pisau menjadi salah satu wilayah penopang Ibu Kota Negara (IKN) dan ditetapkan sebagai lumbung pangan nasional.

“Kami tadi juga mengecek peralatan di dalam, sudah ada beberapa pompa air yang siap disalurkan kepada masyarakat. Pompa ini merupakan bagian dari program bantuan pemerintah pusat. Saya berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya agar hasilnya maksimal,” tambah Bupati.

Dengan adanya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, diharapkan sektor pertanian di Kabupaten Pulang Pisau dapat semakin maju dan berkontribusi besar terhadap ketahanan pangan nasional.

Zulmi

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest

More articles