Padang, investigasi.news– Universitas Negeri Padang (UNP) tengah merancang kerja sama dengan Kedutaan Besar Republik Rakyat Tiongkok di Indonesia. Salah satu langkah yang sedang dipersiapkan adalah pendirian Mandarin Corner di Pusat Perpustakaan dan Informasi UNP serta pengembangan Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin dan Confucius Institute.
Hal ini disampaikan oleh Rektor UNP, Krismadinata, Ph.D., dalam pertemuan dengan Konselor Kedutaan Besar Tiongkok di Indonesia, Zhen Wangda, pada Rabu (26/2) di Ruang Sidang Rektor, Kampus UNP Air Tawar, Padang. Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah pimpinan universitas, termasuk jajaran rektorat, dekan Fakultas Bahasa dan Seni, serta Kepala Pusat Perpustakaan dan Informasi.
Dalam kesempatan tersebut, Rektor Krismadinata menyampaikan bahwa UNP siap menjalin kolaborasi untuk mendirikan Confucius Institute, sebagaimana yang telah dilakukan oleh beberapa perguruan tinggi lain di Indonesia.
“Saat ini, Bahasa Mandarin telah menjadi mata kuliah pilihan di UNP, dengan sekitar 40 kelas dibuka setiap tahunnya. Oleh karena itu, kami siap untuk bekerja sama dalam pengembangan Confucius Institute dan Mandarin Corner,” ujar Krismadinata.
Menanggapi hal tersebut, Zhen Wangda menegaskan bahwa Tiongkok terus memperkuat kerja sama internasional, termasuk dengan Indonesia. Menurutnya, UNP telah menjalin kemitraan dengan beberapa universitas di Tiongkok pada tahun sebelumnya, dan saat ini proses kerja sama tersebut sedang berlangsung.
“Tiongkok selalu terbuka untuk kerja sama, terutama dalam bidang pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia. Saat ini, kami juga tengah fokus membangun negara yang kuat dan berharap dapat berkontribusi bagi kawasan,” ujar Zhen Wangda.
Ia juga menambahkan bahwa Tiongkok, sebagai negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia, berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan global dan menjaga perdamaian internasional. Selain itu, reformasi digital sedang digencarkan di Tiongkok untuk mengembangkan teknologi digital secara lebih merata di seluruh negeri.
Kerja sama antara UNP dan Kedutaan Besar Tiongkok diharapkan dapat membuka lebih banyak peluang bagi mahasiswa untuk mempelajari bahasa dan budaya Tiongkok, serta mempererat hubungan akademik antara kedua negara. ( Humas Unp/Ns)