Kabupaten Malang, Investigasi.news – Kecelakaan tunggal terjadi di Desa Kidal, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, menimpa Ngatuwi, warga Desa Kambingan, Kecamatan Tumpang. Ngatuwi bersama istrinya menabrak tumpukan batu belah yang merupakan material proyek BUMD Tugu Tirta Kota Malang pada malam hari.
Menurut pelaksana proyek, Adib, insiden ini disebabkan oleh sebuah batu belah yang diduga berada di tengah jalan. Meskipun tumpukan material diletakkan di tepi jalan, keberadaan batu di tengah lajur menyebabkan korban terjatuh. Kondisi diperburuk oleh padamnya lampu penerangan jalan akibat pencurian kabel dan komponen listrik di lokasi proyek.
Pihak proyek langsung bertindak membantu korban dengan mendatangi lokasi perawatan bersama perangkat desa, termasuk Kamituwo Desa Kidal. Bantuan berupa biaya pengobatan dan dukungan untuk keluarga korban diberikan meskipun korban memiliki jaminan kesehatan. “Kami sangat menyesalkan kejadian ini dan bertanggung jawab untuk membantu korban,” ujar Adib.
Dalam beberapa bulan terakhir, proyek sering menghadapi kejanggalan yang mengarah pada dugaan sabotase. Rambu-rambu peringatan hilang, pot bunga besar diletakkan di tengah jalan, dan kabel penerangan dicuri. Hal ini dinilai membahayakan pengguna jalan dan menghambat pekerjaan proyek.
Untuk menjaga hubungan baik, proyek ini sejak awal melibatkan warga Desa Kidal sebagai tenaga kerja. Sebanyak 37 dari 41 pekerja adalah warga setempat. “Kami ingin memastikan hubungan kami dengan masyarakat tetap harmonis, sehingga sejak awal kami melibatkan mereka dalam pekerjaan ini,” tambah Adib.
Ke depan, pihak proyek berkomitmen meningkatkan keamanan di lokasi pekerjaan untuk mencegah insiden serupa. “Kami akan lebih ketat menjaga peralatan, material proyek, dan mempercepat perbaikan penerangan jalan. Semua ini demi keselamatan warga dan kelancaran proyek,” tutupnya.
Guh