Gondanglegi, Investigasi.news – Pada hari Jum’at, 6 September 2024, Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi M.M., meresmikan Kantor dan Gudang CV. Agro Sumber Makmur yang bertempat di CV. Agro Sumber Makmur. Turut hadir Ketua TP PKK Kabupaten Malang, Beberapa Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Malang, serta Camat dan Forkopimcam Gondanglegi.
Pada sambutannya, Bupati Malang menyampaikan Selamat dan Sukses atas Grand Opening Kantor dan Gudang CV. Agro Sumber Makmur. “Saya bersyukur alhamdulillah pada hari ini bertambah sarana pengembangan ekonomi di Kabupaten Malang, mudah-mudahan melalui Grand Opening Kantor dan Gudang ini nantinya akan menjadi penyemangat bagi keluarga besar AGRO Group agar kedepannya semakin produktif, semakin berkembang dan semakin sukses di masa mendatang,” ujar Bupati Malang.
Perlu diketahui bahwa CV. Agro Sumber Makmur telah berdiri sejak tahun 1990 yang bergerak dibidang distribusi mulai dari gula lokal, tepung, pupuk petrokimia dan minyak goreng. Setelah mengembangkan perusahaan di tahun 2020, CV. Agro Sumber Makmur memulai untuk memproduksi Minyak Goreng Sawit dalam kemasan bermerk ALCO. Hingga pada tahun ini, Agro group telah bekerjasama dengan perusahaan besar di Indonesia.
Dijelaskan oleh Bupati Malang bahwa Saat ini pembangunan ekonomi merupakan salah satu agenda prioritas dari Pemerintah. Agenda pembangunan tidak dapat berjalan sesuai dengan target dan rencana, apabila tidak melibatkan peran aktif masyarakat dan seluruh komponen pembangunan di dalam implementasinya.
Untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang nantinya juga diikuti dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat, maka Bupati Malang mendukung langkah ekspansi bisnis yang diinisiasi CV. Agro Sumber Makmur, karena secara tidak langsung hal ini menjadi bukti bahwa sektor perindustrian di Kabupaten Malang khususnya AGRO Group terus menunjukkan progres pertumbuhan ke arah yang positif.
Dalam hal ini, Pemerintah Kabupaten Malang akan terus berupaya untuk mendukung sektor perindustrian di Kabupaten Malang dengan memberikan kemudahan pelayanan maupun perizinan melalui sistem Online Single Submission (OSS), yang diarahkan untuk dapat menciptakan iklim bisnis yang produktif, dan saling menguntungkan, baik untuk produsen, distributor, konsumen, sekaligus masyarakat, dan juga lingkungan sekitar.
“Mudah-mudahan dengan semakin majunya sektor industry di Kabupaten Malang, maka akan semakin terbuka pula lapangan kerja baru, yang pada gilirannya dapat menjadi pengungkit pertumbuhan ekonomi serta peningkatan taraf hidup masyarakat Kabupaten Malang secara lebih luas,” harap Bupati Malang.
Guh