Kapolres Dharmasraya Bagikan Takjil kepada Pengendara dan Pekerja

More articles

Dharmasraya, Investigasi.news – Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan, S.I.K., M.H., bersama Wakapolres Kompol Armijon, S.H., M.H., serta jajaran pejabat utama dan personel Polres Dharmasraya, membagikan takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Lintas Sumatera, tepatnya di depan Mako Polres Dharmasraya, Gunung Medan, Kecamatan Sitiung 1 Koto Agung, Kabupaten Dharmasraya, pada Minggu (9/3/2025).

Dalam aksi sosial yang dilakukan menjelang waktu berbuka puasa ini, Kapolres AKBP Bagus Ikhwan tidak hanya membagikan takjil kepada para pengendara umum, tetapi juga kepada warga yang baru pulang dari bekerja mencabut rumput untuk pakan ternak.

“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga takjil ini bermanfaat bagi mereka yang belum sempat berbuka di rumah,” ujar AKBP Bagus Ikhwan.

Baca Juga :  Pemkab Dharmasraya Siapkan Menu Berbuka Puasa di Masjid Agung

Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat, terutama para pengendara dan pekerja yang melintas. Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, aksi berbagi ini juga bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.

Pembagian takjil ini merupakan bagian dari program Polres Dharmasraya dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan, sekaligus sebagai wujud nyata semangat berbagi dan kebersamaan.

Hms

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest