Wawako Penuhi Undangan Berbuka Puasa Bersama ASN Kemenag Kota Solok

More articles

Kota Solok, investigasi.news- Wakil Wali Kota Solok H. Suryadi Nurdal penuhi undangan berbuka puasa bersama Aparatur Sipil Negara Kantor Kementerian Agama Kota Solok, bertempat di Aula Abu Bakar Siddiq, Jum’at (21/03/2025).

Wawako disambut langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Solok H. Mustafa MA dengan seluruh unsur Pimpinan serta ASN Kemenag Kota Solok.

Wawako H. Suryadi Nurdal mengucapkan terimakasih kepada Kakan Kemenag dan seluruh Staf atas undangan berbuka puasa bersama. “Kegiatan positif seperti ini diharapkan dapat selalu mempererat tali silaturahim sesama muslim, khususnya ASN Kemenag Kota Solok,” sebut H. Suryadi Nurdal.

Wawako berharap di bulan yang suci ini kita mendapatkan rahmat dan hidayah dari Allah SWT dalam menjalankan Ibadah.

Baca Juga :  Tempo Media Group Gelar FGD Lingkungan, Wali Kota Solok Berbagi Praktik Pengelolaan Sampah

“Mari kita perbanyak ibadah dibulan yang suci ini guna meningkatkan iman dan taqwa,” ajaknya.

Wawako juga berharap sekolah-sekolah yang melaksanakan pesantren ramadan, agar membuat kegiatan Tahfidz Al-Qur’an, tujuannya adalah agar nantinya selalu menghasilkan Hafidz dan Hafidzah terbaik untuk Kota Solok, dan seluruh anak-anak Kota Solok menjadi penghafal Alqur’an. “Contohnya kemaren SMPN 2 Kota Solok mengelar Pesantren dan Wisuda Tahfidz,” ucap Wawako.

Sebelumnya Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Solok H. Mustafa MA, mengucapkan selamat datang dan berterimakasih kepada Bapak Wakil Wali Kota Solok yang telah memenuhi undangan berbuka puasa bersama ASN Kantor Kemenag.

“Semoga acara ini selalu memupuk tali silaturahim antara ASN Kemenag Kota Solok dengan Bapak Wawako Kota Solok,” harap Kakan Kemenag Kota Solok. ( Wahyu )

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest