Pasaman – Investigasi.News – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) melalui Panitia Pelaksana Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) Pasaman menggelar Technical Meeting di SDN 05 Pauh Lubuk Sikaping, Selasa (1/11/2022).
Technical Meeting tersebut dihadiri, Sekdakab Pasaman diwakili Kadis Kesehatan, Desrizal, SKM, Sekretaris Dinas Pendidikan Ketua KONI Pasaman, Tommy Irawan Sandra, Kabid Olahraga, Ketua Umum Panitia Pelaksana Porkab I Pasaman, Puji Radial,Camat se Kabupaten Pasaman, Pengurus Cabor, Ketua KOK se Kabupaten Pasaman, Ketua Kontingen Kecamatan, Pelatih Cabor Kecamatan.
Sekretaris Daerah Pasaman melalui Kadis Kesehatan Pasaman, Desrizal SKM mengapresiasi KONI Kabupaten Pasaman atas penyelenggaraan Porkab Pasaman yang mana pertama kali dilaksanakan di Kabupaten Pasaman.
Kemudian ia juga mengapresiasi para Camat se Kabupaten Pasaman yang telah mengikuti Porkab walaupun dalam Tahun ini kegiatan Kecamatan yang cukup padat.
Desrizal berharap pelaksanaan Porkab ini berjalan dengan sukses dan akan melahirkan atlet – atlet berprestasi yang mana akan mewakili Kabupaten Pasaman untuk ajang Porprov Tahun 2023 di Kota Padang dan Padang Panjang.
Sementara itu Ketua KONI Kabupaten Pasaman, Tommy Irawan Sandra
mengatakan, saat ini persiapan menuju gelaran Porkab sudah dimulai, pengurus cabang olahraga (Cabor) yang cabor nya akan dipertandingkan juga sudah melakukan persiapan sejak awal.
โMengingat Porkab merupakan ajang olahraga tertinggi di tingkat kabupaten, maka kita butuh persiapan lebih awal. Supaya pelaksanaannya nanti bisa maksimal,โ ujarnya.
Untuk itu, pihaknya sangat berharap dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat di daerah ini, supaya Porkab Pasaman 2022 bisa berjalan lancar dan sukses tentunya.
Sebelumnya Ketua Pelaksana Porkab I Pasaman Tahun 2022, Radial, SH mengatakan pelaksanaan kegiatan tersebut dimulai pada 9 – 14 November 2022 dan seluruh venue pertandingan di Kecamatan Lubuk Sikaping.
“Porkab I Pasaman Tahun 2022 ini mempertandingkan 10 cabor serta diikuti 12 kontingen Kecamatan se Kabupaten Pasaman dengan jumlah atlit dan ofisial 746 orang”, ujarnya.
Mengakhiri laporannya Radial menyebutkan pembukaan Porkab I Pasaman ini diselenggarakan pada 9 November 2022 di halaman kantor Bupati Pasaman. (Ris).