Pembinaan Pramuka Jadi Program Rehabilitasi Warga Binaan Lapas kelas III Narkotika Kota Sawahlunto

More articles

Sawahlunto, Investigasi.news – Lapas kelas III Narkotika Kota Sawahlunto kembali meningkatkan kerjasama dengan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Sawahlunto dibekali pendidikan kepramukaan bagi warga binaan

Pembinaan kepramukaan itu ditandai dengan penandatanganan MoU kerjasama Pembinaan Kepramukaan yang ditandatangani kedua belah pihak disaksikan Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Kemenkum HAM Sumbar Dwinastiti, Kepala BNNP Sumbar Brigjen Pol. Riki Yanuarfi di aula Rehabilitasi Lapas Narkotika, Kamis (30/5/2024)

Kepala Lapas Narkotika Sawahlunto, Rommy Waskita Pambudi berharap dengan dilanjutkannya pembinaan pramuka bagi warga binaan dalam program rehabilitasi untuk 100 orang ini dapat berjalan sesuai dengan harapan.

“ disamping pembinaan rohani, kesehatan dan sosial kepada warga binaan tetap dilakukan kegiatan pembinaan kepramukaan yang selama ini tetap berjalan dan kembali dilajutkan selama enam bulan kedepan ” kata Rommi.

Baca Juga :  Pemko Sawahlunto Telah Bergerak Tanggulangi Bencana Tanah Longsor

Usai penandatangan MOU Wakil Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Sawahlunto, Ritu Karianto menyatakan program latihan pramuka di Lapas ini akan jadi prioritas dalam pembinaan dan pengembangan kepramukaan

Secara bergilir, sebutnya para pelatih akan ditugaskan untuk melakukan latihan rutin yang biasanya digelar setiap hari Sabtu. Dan materi diberikan sesuai dengan kebutuhan serta kepribadian peserta didik.

“berlatih dan teruslah bina diri dengan keterampilan dan kepribadian sesuai Satya dan Darma Pramuka untuk diimplementasikan ditengah masyarakat nanti” harapnya.

Selain MOU dengan Pramuka Kwarcab Kota Sawahlunto juga disepakati kerjasama dengan pemerintah kota Sawahlunto, Dinas Sosial dan Kemenag kota itu. (tumpak)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest