Solok Selatan, Investigasi.news – Wakil Bupati Solok Selatan, H. Yulian Efi, memimpin Tim 2 Safari Ramadhan (TSR) dalam kunjungan keempat mereka di Mushalla Surau Gadang, Jorong Sungai Aro, Nagari Persiapan Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Senin (10/3/2025).
Rombongan yang berjumlah 47 orang, terdiri dari unsur pimpinan vertikal, tokoh agama, dan Forkopimda, disambut dengan antusias oleh masyarakat setempat sejak menjelang berbuka puasa hingga pelaksanaan salat tarawih berjamaah.
Turut hadir dalam TSR ini Anggota DPRD Solok Selatan, Erwin Ali (PAN) dan Sutan Alif (PKB), serta Mubaligh Dr. Romi Yilhas.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Yulian Efi menekankan pentingnya dukungan masyarakat dalam menyukseskan program pemerintah daerah. Ia memaparkan sejumlah program unggulan yang akan terus dilanjutkan bersama Bupati H. Khairunas untuk periode 2025-2030, antara lain:
✅ Pendidikan Berkarakter: Menggratiskan pendidikan dari tingkat SD hingga SMP, dengan target SMA juga gratis. Selain itu, Pemkab juga akan menyediakan seragam sekolah gratis untuk seluruh tingkatan.
✅ Program 1 Jorong 1 Rumah Tahfidz: Program ini telah melahirkan 15.000 penghafal Al-Qur’an, yang diwisuda pada tahun 2024.
✅ Layanan Kesehatan Gratis: Pemkab Solsel telah mencapai 100% kepesertaan BPJS, menjamin 182.000 lebih warga agar mendapat pelayanan kesehatan yang layak.
Pengurus mushalla menyampaikan apresiasi atas program Safari Ramadhan yang digagas Pemkab Solok Selatan. Namun, mereka juga menyoroti kebutuhan perbaikan akses jalan kabupaten di wilayah tersebut serta pengembangan rumah ibadah.
Sebagai bentuk dukungan, Pemkab Solsel menyerahkan bantuan kepada pengurus Mushalla Surau Gadang, berupa:
✔ 10 paket kain sarung
✔ Al-Qur’an & mukena
✔ Dana tunai sebesar Rp30 juta
Selain itu, BAZNAS Solok Selatan juga memberikan bantuan tambahan guna mendukung kegiatan keagamaan dan sosial di daerah tersebut.
Safari Ramadhan kali ini mendapat perhatian khusus dari Tim Safari Ramadhan. Mushalla Surau Gadang dipenuhi oleh warga hingga tidak mampu menampung semua jemaah saat salat tarawih berlangsung.
“Luar biasa! Dari tiga lokasi yang kami kunjungi, Mushalla Surau Gadang ini paling ramai. Ini bukti betapa kuatnya semangat masyarakat dalam menyambut Safari Ramadhan,” ungkap salah satu anggota TSR.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat, tetapi juga menjadi momentum untuk menyerap aspirasi warga dalam rangka mewujudkan pembangunan yang merata dan berkeadilan di Kabupaten Solok Selatan.
Laporan: Deno