Iklan bank Jatim

Korem 071/Wijayakusuma Disambangi Tim Current Audit Itjenad

More articles

Banyumas, investigasi.news – Untuk mengetahui sejauh mana program kerja dan anggaran (Prokjagar) dilaksanakan satuan jajaran TNI AD, Korem 071/Wijayakusuma disambangi Tim Current Audit Itjenad.

Kehadiran Tim Current Audit Itjenad dipimpin Brigjen TNI Supriyanto beserta anggota disambut Kasrem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Candra, S.E., M.I.Pol., mewakili Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Yudha Airlangga, S.E., bersama para Kasirem, dan para Kabalakrem di Makorem 071/Wijayakusuma, Sokaraja, Banyumas.Kamis (17/11/2022).

“Kehadiran Tim Current Audit Itjenad di Makorem 071/Wijayakusuma, dalam rangka melaksanakan pengawasan terhadap program kerja dan anggaran satuan jajaran Korem 071/Wijayakusuma”, terang Danrem melalui Kasrem.

Kasrem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Candra, S.E., M.I.Pol, dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada Tim Current Audit Itjenad di Korem 071/Wijayakusuma dan meminta kepada masing-masing Kepala Seksi untuk memberikan data yang diminta tim Current Audit Itjenad secara transparan dan akuntabel sehingga apabila terjadi kekeliruan maka bisa segera diperbaiki yang nantinya akan diperoleh prinsip ketaatan dan kepatuhan sesuai peraturan yang berlaku. Dengan demikian, program kerja dan anggaran pada tahun-tahun berikutnya diharapkan tidak ada kesalahan yang sama.

Baca Juga :  Jumat Berkah, Olahraga Bersama dan Harbang Makorem 071/Wijayakusuma

Dikatakan Kasrem, seiring dengan diberlakukannya dipa daerah dalam penyaluran anggaran, para Ka Satker/Sub Satker harus lebih cermat dan teliti dalam perencanaan hingga pelaksanaan dan penyerapan anggaran, sesuai dengan pedoman dalam penyelenggaraan program dan pengelolaan anggaran diantaranya adalah taat pada aturan, transparan dan akuntabel.

Berkaitan dengan hal tersebut, kehadiran Tim Current Audit Itjenad bertujuan untuk memastikan bahwa penyelenggaraan dan pengelolaan anggaran Korem 071/Wijayakusuma sesuai dengan sistem yang berpedoman pada peraturan dan perundang undangan yang berlaku.

Pada kesempatan yang sama, Katim Current Audit Itjenad mengatakan, kegiatan pengawasan tersebut merupakan bagian sistem dari manajemen modern sekaligus sebagai sarana pengendalian organisasi satuan. Dimana, sudah menjadi tugas pokok Irjenad sebagai Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) untuk membantu Kasad menyelenggarakan pengawasan kinerja, perbendaharaan dan khusus terhadap organisasi dalam rangka mendukung tugas pokok TNI AD.

Baca Juga :  Pejabat Makorem 071/Wijayakusuma Ikuti Seminar TNI AD Ke-VI Tahun 2022

“Fokus dari kegiatan Current Audit ini adalah pengawasan atas pelaksanaan program kerja dan anggaran tahun 2022 yang memiliki potensi resiko.” ungkapnya.

Harapannya melalui kegiatan yang telah dilaksanakan mampu meminimalisasi temuan BPK RI serta berdampak positif pada dipertahankannya opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap laporan keuangan Kemhan dan TNI. Untuk itu, ia meminta kepada timnya untuk semaksimal mungkin dalam melakukan pemeriksaan sehingga tidak ada kesalahan atau kekurangan baik dalam perencanaan, pelaksanaan dan laporan.

“Apabila ditemukan kesalahan atau kekurangan, agar disampaikan untuk segera diperbaiki dengan harapan jajaran TNI AD mendapat penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan RI (BPK RI),” ujarnya.

Baca Juga :  Satuan Intelkam Polres Kendal Lakukan SKM

Oleh karena itu, Katim meminta agar tim Current Audit ini dianggap sebagai mitra, rekan, tempat konsultasi untuk meminimalisasi adanya kesalahan atau kekurangan terkait dengan program kerja dan anggaran.

“Wasrik Current Audit sifatnya adalah pendampingan dan konsultasi terhadap pelaksanaan program kerja dan anggaran yang sedang dilaksanakan”, sebut Brigjen TNI Supriyanto.

Usai Katim Current Audit memberikan sambutan, maka Tim Current Audit langsung melakukan pemeriksaan terhadap produk masing-masing staf Korem 071/Wijayakusuma dan Rumah Sakit Tk.III 04.06.01 Wijayakusuma Purwokerto. Peni

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest