Malang, Investigasi.news – Panen perdana kentang di Dusun Jarak Ijo, Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, pada Sabtu (15/06/2024) berlangsung meriah. Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, M.M, sebagai bentuk dukungan terhadap program Hibah Kompetitif Klaster Kentang.
Program ini merupakan inisiatif dari Youth Entrepreneurship and Employment Support Service (YESS) Kementerian Pertanian, yang bertujuan memberdayakan petani milenial. Kelompok tani milenial Potato Forever dari Dusun Jarak Ijo menjadi penerima hibah ini, menunjukkan potensi besar pertanian di daerah tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati Sanusi menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada kelompok tani dan masyarakat Desa Ngadas yang telah berkomitmen tinggi dalam mengembangkan pertanian kentang. Ia menegaskan bahwa hasil panen ini adalah bukti nyata dari kerja keras dan dedikasi semua pihak.
โHari ini kita melihat hasil kerja keras para petani yang luar biasa. Ini adalah bukti nyata komitmen dan kerjasama dalam meningkatkan kesejahteraan petani kentang di sini,โ ujar Sanusi.
Selain Bupati, acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris Badan PPSDMP Kementerian Pertanian, Dr. Ir. Siti Munifah M.Si, serta Direktur Polbangtan, Dr. Ir. Setya Budi Udrayana Spt. MSi., IPM. Para pejabat ini memberikan dukungan penuh terhadap program ini dan berharap agar keberhasilannya bisa direplikasi di tempat lain.
Sekretaris Badan PPSDMP, Dr. Ir. Siti Munifah M.Si, mengingatkan bahwa Program YESS akan berakhir pada 2025. Oleh karena itu, pemanfaatan program ini harus maksimal, mengingat potensi besar yang dimiliki Kabupaten Malang.
โSaya berharap program ini dapat melahirkan banyak pengusaha milenial di bidang pertanian yang tangguh dan berkualitas,โ kata Dr. Siti.
Beliau juga berterima kasih kepada petani milenial yang terus berinovasi dalam pertanian kentang, yang disebutnya sebagai produk pangan internasional dengan permintaan pasar yang terus meningkat.
Di akhir sambutannya, Bupati Sanusi berpesan agar program hibah ini terus berlanjut dan berkembang. Ia mengajak para petani untuk terus belajar, berinovasi, dan beradaptasi dengan teknologi pertanian terbaru untuk meningkatkan hasil panen baik dari segi kuantitas maupun kualitas.
โMari kita manfaatkan setiap peluang dan potensi yang ada untuk kemajuan bersama. Semoga panen tahun ini membawa berkah dan kesejahteraan bagi masyarakat Dusun Jarak Ijo, Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo,โ tutup Sanusi.
Acara ini menjadi momentum penting bagi pengembangan pertanian kentang di Kabupaten Malang, menunjukkan bagaimana sinergi antara pemerintah dan masyarakat dapat membawa dampak positif bagi ekonomi lokal.
Guh