Kapolres Solok Selatan AKBP Arief Mukti S.A.S S.H., S.I.K., M.Si Kunjungi Gudang Logistik

More articles

spot_img

Solok Selatan, investigasi.news – Dalam rangka menjaga kondusifitas kamtibmas menjelang Pemilu pada tahun 2024 mendatang di wilayah Kabupaten Solok Selatan.

Kapolres Solok Selatan AKBP Arief Mukti S.A.S S.H., S.I.K., M.Si Kunjungi Gudang Logistik KPU sekaligus meninjau pelipatan surat suara yang berada di Jorong Padang Aro Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan. Selasa (16/01/2024).

Kedatangan AKBP Arief Mukti ke gudang logistik juga turut didampingi oleh Kasat Intelkam Polres Solok Selatan Iptu Wirangga Ardevies, S.Sos, Kasat Samapta Polres Solok Selatan Akp Dony Rinaldi, M.H, Kasat Lantas Polres Solok Selatan AKP Sugeng Riyadi, S.H, Kasat Resnarkoba Polres Solok Selatan IPTU Roni Saputra, S.H serta Kasat Binmas Polres Solok Selatan IPTU Novitri Anhar, M.Kom tersebut disambut langsung oleh Ketua KPU Solok Selatan Ade Kurnia Zeli, B.Sc., M.E. beserta Komisioner dan Ketua Bawaslu Solok Selatan Zulnasri, S.Sos.

Baca Juga :  Bupati H Khairunas Lantik Kepala Sekolah

Pada kesempatan tersebut AKBP Arief mukti juga berkesempatan melakukan pengecekan gudang penyimpanan Logistik KPU Solok Selatan serta melakukan pengecekan contoh surat suara layak dan contoh surat suara rusak.

Kapolres juga menyampaikan, kepada anggota Piket harus tetap waspada,serta tetap memakai pakaian dinas selama jam dinas, apabila di luar jam dinas yg mau istirahat, silahkan bergantian, namun harus ada yang berpakaian dinas lengkap.

“Anggota piket yang berjaga harus tetap selalu waspada serta memakai pakaian dinas lengkap selama jam dinas dan jika ada yang ingin istirahat harus bergantian”. Ucapnya.

Sumber: (hr/humas)

Deno

spot_img
spot_img

Latest

spot_img