Iklan bank Jatim

Sambut Hari Lalulintas Bhayangkara ke-68, Polantas di Sukabumi Bersihkan Masjid dan Gereja

More articles

Kota Sukabumi, Investigasi.news – Sejumlah anggota Satuan Lalulintas Polres Sukabumi Kota melakukan aksi bersih-bersih di Gereja HKBP, Jalan KH. Sanusi Kelurahan Benteng Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi dan Masjid Jami at-Tholibin, Jalan Arif Rahman Hakim Kelurahan Benteng Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi, Jum’at (15/9/2023).

Aksi bersih-bersih tempat ibadah tersebut merupakan bakti religi Polres Sukabumi Kota menjelang Hari Lalulintas Bhayangkara ke-68. Hal itu disampaikan Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota, Akp Eryda Kusumah kepada awak media.

“Alhamdulilah, hari ini, kami dari Sat Lantas Polres Sukabumi Kota melakukan aksi bersih-bersih tempat ibadah yaitu di kawasan gereja HKBP dan di kawasan masjid at-Tholibin, Benteng Warudoyong Sukabumi. Kami juga menyalurkan bantuan alat kebersihan serta beberapa paket sembako kepada Imam, Marbot dan penjaga tempat ibadah,” ujar Eryda.

Baca Juga :  Anggaran Rp 185 Juta, Dinas PU Aspal Jalan di Jampangkulon Sukabumi

“Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka bakti religi Polres Sukabumi Kota menjelang Hari Lalulintas Bhayangkara ke-68.” pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, Satuan Lalulintas Polres Sukabumi Kota melaksanakan sejumlah kegiatan menjelang Hari Lalulintas Bhayangkara ke-68, antara lain, penyaluran bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga kurang mampu, bakti religi, bakti kesehatan donor darah dan anjangsana.

(Yogi)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest