Warga Dusun Lubuk Arai RT 03 Desa Pelayang Raya Adakan Syukuran Pasca Idul Fitri 1445 H

More articles

spot_img

Sungai Penuh, Investigasi.News – Riuh rendah suara anak-anak, ibu-ibu, pria, wanita, muda, dewasa mewarnai suasana syukuran Pasca Idul Fitri di RT 03 RW 01 Dusun Lubuk arai, desa Pelayang raya, Kecamatan Sungai Bungkal, Kota Sungai yang diselenggarakan di Teras rumah warga bapak Joko RT 03 dusun Lubuk arai, Desa Pelayang raya (20/4/2024).

Warga RT 03 Desa Pelayang raya secara swadaya dengan membawa makanan dan minuman masing-masing dari rumahnya mengadakan acara tasyakuran pasca lebaran idul Fitri dengan agenda utama makan bersama.

Hal tersebut disampaikan bapak joko yang selaku warga RT 03 dusun Lubuk arai desa Pelayang raya, menjawab pertanyaan redaksi saat di lokasi kegiatan semalam.

Baca Juga :  DPRD Kota Sungai Penuh Laksanakan Rapat Paripurna Yang Ke III Dengan Masa Persidangan III Tahun 2024.

“Intinya, warga RT 03 kita koordinasikan untuk berswadaya membawa makanan dan minuman ke lokasi tasyakuran, semisal beberapa warga kita membawa nasi, sebagian warga membawa minuman dan jajan dan yang lain membawa buah-buahan”, jelas joko.

Acara tasyakuran Idul Fitri warga RT 03 dimulai dengan kata sambutan dan saling memaafkan, sebab selama lebaran ada beberapa warga yang mudik ke kampung halaman tidak sempat bersilaturahmi selama Idul Fitri ke rumah tetangga, dan di lanjutkan doa bersama yang dipimpin tokoh agama setempat.

Usai makan bersama acara tersebut dilanjutkan dengan acara karaoke yang menambah suasana semakin meriah. (Merliyah)

spot_img
spot_img

Latest

spot_img